Text
Desain Pembelajaran
Desain pembelajaran adalah praktik penyusunan media teknologi komunikasi dan isi untuk membantu agar dapat terjadi transfer pengetahuan secara efektif antara guru dan peserta didik. Proses ini berisi penentuan status awal dari pemahaman peserta didik, perumusan tujuan pembelajaran, dan merancang "perlakuan" berbasis-media untuk membantu terjadinya transisi. Idealnya proses ini berdasar pada informasi dari teori belajar yang sudah teruji secara pedagogis dan dapat terjadi hanya pada siswa, dipandu oleh guru, atau dalam latar berbasis komunitas. Hasil dari pembelajaran ini dapat diamati secara langsung dan dapat diukur secara ilmiah atau benar-benar tersembunyi dan hanya berupa asumsi.
Sebagai suatu disiplin, desain pembelajaran secara historis dan tradisional berakar pada psikologi kognitif dan perilaku. Namun istilah ini sering dihubungkan dengan istilah yang berbeda dalam bidang lain, misalnya dengan istilah desain grafis. Walaupun desain grafis (dari perspektif kognitif) dapat memainkan peran penting dalam desain pembelajaran, tetapi keduanya adalah konsep yang terpisah.
Sinopsis Buku
Bagi seorang pendidik, sebelum melakukan suatu pembelajaran tentunya diperlukan suatu desain pembelajaran. Hal ini berguna untuk meningkatkan pemahaman atau kemampuan belajar peserta didik. Untuk itu, dalam mendesain pembelajaran bukan hal yang mudah atau hanya sekadar memahami tujuan, media, dan setelah itu evaluasi. Akan tetapi, dalam membuat suatu desain pembelajaran diperlukan berbagai pemahaman yang lebih spesifik lagi seperti pendidik harus mengetahui rasionalisasi dalam pembuatan desain pembelajaran, perspektif belajar, dasar teori desain pembelajaran, model dan komponen desain pembelajaran, analisis tujuan konteks, dan karakteristik peserta didik, strategi pembelajaran, pengembangan bahan ajar, maupun evaluasi dan asesmen. Buku Desain Pembelajaran ini memiliki materi dan pembahasan yang lengkap dengan pendekatan yang kontemporer. Untuk itu, buku ini dapat menjadi pegangan yang wajib dimiliki oleh semua pendidik.
009136 | PERPUSTAKAAN PUSAT | Tersedia | |
009137 | 371.3 SET d | PERPUSTAKAAN PUSAT | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Repair |
Tidak tersedia versi lain